Nabi Syu'aib AS salah seorang Nabi dari bangsa Arab, terkenal sebagai juru pidato di antara para nabi, karena kebolehan dan kefasihannya dalam berdakwah, Allah mengutusnya untuk membimbing penduduk Madyan, sebuah desa di daerah Ma'an, di pelosok negeri Syam.
Penduduk Madyan yang rata-rata pedagang, selain kafir juga sangat curang dalam mu'amalat. Mereka tidak segan-segan mengurangi timbangan dalam menjual barang.
Tapi Nabi Syu'aib tidak mampu mengubah keadaan ini sepenuhnya. Selain tidak mau mendengar ajarannya, orang-orang kafir juga mengancam sesamanya apabila mengikuti Nabi Syu'aib. Nabi Syu'aib sendiri tidak lepas dari ancaman kejahatan mereka.
Allah SWT tidak pernah membiarkan orang-orang beriman dalam kesulitan. Maka diselamatkanlah Nabi Syu'aib dari para pengikutnya. Kemudian Allah SWT mengazab penduduk kafir Madyan. "Maka ketika keputusan Kami datang, Kami selamatkan Syu'aib dan orang-orang yang beriman bersamanya dengan rahmat Kami. Sedang orang yang zalim dibinasakan oleh suara yang mengguntur, sehingga mereka mati bergelimpangan di rumahnya." (QS. 11/Hud: 94)
Nabi Syu'aib AS
Tags
Artikel Terkait
- Ia putra dari paman Nabi Ilyas. Melaksanakan Dakwah setelah Nabi Ilyas pulang ke Rahmatul
- Nabi Ishaq AS adalah putra Nabi Ibrohim dari istri pertama, Sarah. Nabi Ishaq menikah den
- NABI DZULKIFLI AS Al-Qur'an tidak banyak mengisahkan riwayat Nabi Zulkifli, dan kepada si
- Suatu hari tejadilah pertengkaran antara Ya'qub dan kakaknya, Al-Ish. Agar tidak berkelan
- Nabi Zakaria as. mengabdikan hidupnya untuk berdakwah dan memelihara heikal (yang disucik
- Ia bergelar Almasih dan dipanggil Ibnu Maryam, putra Maryam (Q.3:45). Nabi Isa a.s. diutu
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
EmoticonEmoticon